Rabu, 24 Juni 2015

Tips Dan Trik Tutorial Infromasi Unik Dari Hasil PATI 2015


TIPS & TRIK :
  • Mengerjakan evaluasi-evaluasi dengan teliti.
  • Memperhatikan dan mendengarkan ketika kakak-kakanya menerangkan.
  • Bertanya jika memang belum paham. 
  • Hadir tepat waktu, dan hadir dikelas minimal 80%. 
  • Membuat blog sekreatif mungkin, tidak copy paste
  • Membuat webmail UMM, dan mengisi data kelas.

Selasa, 23 Juni 2015

Ide Dalam Upaya Menjadikan Negara Indonesia Menjadi Lebih Baik

Seperti yang kita ketahui bahwa negara kita adalah Republik Indonesia yang akan terus seperti itu dari dulu hingga nanti kita mati. Indonesia merupakan negara tempat kita hidup, beraktivitas, bermasyarakat, beranak-pinak, hingga masuk ke dalam liang lahat kelak.

Sebagai warga negara yang baik sudah sepantasnya kita punya keinginan kuat untuk merubah nasib bangsa kita menjadi lebih baik agar bisa sejajar dengan bangsa-bangsa maju di dunia serta lebih dihormati, dihargai dan tidak dianggap remeh di negara maju lainnya.

Negara kita itu bisa maju kalau penduduk/warganya bekerja keras dan mau berusaha untuk menajadi yang terdepan,meghilangkan korupsi yang saat ini sedang melanda Indonesia.
Mewajibkan pendidikan minimal sampai SMA/SMK agar negara kita ini tidak menjadi negara yang bodoh dan juga sering di jajah oleh negara lain.

Ini aja sih upaya dan ide saya biar negara Indonesia jadi lebih maju, semoga membantu dan bermanfaat yah bloggers sekalian.

Perkembangan Kemajuan Teknologi

Sebenarnya Teknologi sudah ada sejak jaman dahulu, yaitu jaman romawi kuno. Perkembangan Teknologi berkembang secara drastis dan terus berevolusi hingga sekarang. Hingga menciptakan objek-objek, teknik yang dapat membantu manusia dalam pengerjaan sesuatu lebih instant dan cepat. Salah satunya adalah seperti yang ada di Indonesia, yaitu fenomena mobil esemka yang diciptakan beberapa sekolah di Solo. Telah membuat inovasi mobil Nasional untuk Indonesia. Selain itu juga, ada di Sidoarjo yang memproduksi kapal laut untuk kebutuhan melaut.

Dalam bentuk yang paling sederhana, Perkembangan teknologi dihasilkan dari pengembangan cara-cara lama atau penemuan metode baru dalam menyelesaikan tugas-tugas tradisional seperti bercocok tanam, membuat baju, atau membangun rumah.

Pengalaman di berbagai negara berkembang menunjukan bahwa adanya campur tangan langsung secara berlebihan, terutama berupa peraturan pemerintah yang terlampau ketat, dalam pasar teknologi asing justru menghambat arus teknologi asing ke negara-negara berkembang.
Perkembangan teknologi memang sangat penting untuk kehidupan manusia jaman sekarang. Karena teknologi adalah salah satu penunjang Perkembangan manusia. Di banyak belahan masyarakat, teknologi telah membantu memperbaiki ekonomi, pangan, komputer, dan masih banyak lagi.

Tapi sebenarnya kemajuan teknologi membuat, orang jadi lebih enak, mengerjakan segala sesuatu jadi lebih mudah, dan tidak usah pusing lagi usaha yang lebih berat, kemajuan teknologi memang ada sisi negatif dan positifnya. 

Tentang Universitas Muhammadiyah Malang



Menurut saya Universitas Muhammadiyah Malang salah satu pts terbaik di Malang, itulah mengapa saya pilih UMM, bangunannya bagus, luas dan unik karna di kampus 3 UMM ditengah-tengah kampus ada danau yang dikelilingi bangunan-bangunan gedung fakultas, menurut saya sih unik yah haha.
 
UMM punya 3 kampus, kampus 1 untuk program pascasarjana, kampus 2 untuk fakultas kesehatan, seperti kedokteran farmasi dan lain-lain, dan kampus 3 ada itu ada banyak skali fakultas-fakultas, seperti FKIP, FISIP, FAI, Fakultas Teknik, Fakultas Hukum, dll. UMM juga punya asrama putri, punya toko buku, punya SPBU, punya tempat wisata, dll.
 
Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) berdiri pada tahun 1964, atas prakarsa tokoh-tokoh dan Pimpinan Muhammadiyah Daerah Malang. Pada awal berdirinya Universitas Muhammadiyah Malang merupakan cabang dari Universitas Muhammadiyah Jakarta, yang didirikan oleh Yayasan Perguruan Tinggi Muhammadiyah Jakarta dengan Akte Notaris R. Sihojo Wongsowidjojo di Jakarta No. 71 tang-gal 19 Juni 1963. 
 
Pada waktu itu, Universitas Muhammadiyah Malang mempunyai 3 fakultas, yaitu Fakultas Ekonomi, Fakultas Hukum, dan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan(FKIP) Jurusan Pendidikan Agama. Ketiga fakultas ini mendapat status Terdaftar dari Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, Direktorat Jendral Pendidikan Tinggi pada tahun 1966.

Budaya Jakarta




Jakarta itu kota macet, kota polusi, dan kota keras, Jakarta juga mempuynyai sebutan kota  multikultural, dan metropolitan, tempat bermukim sekaligus bertemunya ratusan suku bangsa di Indonesia. Banyak sekali perantau dari daerah yang bekerja di Jakarta, bahkan memutuskan untuk selamanya bertempat tinggal di Jakarta, bahkan penduduk asli betawi sekarang jauh lebih sedikit daripada, penduduk2 pendatang dari daerah, sehingga Jakarta sendiri begitu padat penduduk, itulah yang menurut saya membuat macet.

Jakarta juga dikenal pergaualannya yang tidak baik, sehingga sering sekali orang daerah yang beranggapan buruk terhadap Jakarta sendiri, padahal soal pergaulan itu tergantung dari diri masing-masing, bimbingan orang tuanya, dan lingkungannya juga. Misal pemuda pemudi yang berpergaulan bebas, dunia malam, narkoba, sebenarnya banyak kok daerah lain yang pergaulannya seperti itu tapi tidak terekspos.

Jakarta juga Kota Pusat Pemerintahan, Jakarta juga merupakan tempat bertugasnya para Dewan Perwakilan Rakyat sekaligus sentra aktivitas Perbankan dan Keuangan, pusat Bisnis dan Perdagangan, serta menjadi kota penghubung jalur transportasi udara baik dalam rute domestik maupun mancanegara di Indonesia.

Sejak dulu, Jakarta sudah terkenal sebagai salah satu kota pusat perdagangan di kawasan Asia.
Ketika didirikan pada abad ke-16, Jakarta menjadi pusat administrasi dan pemerintahan di era kolonial Hindia Belanda. Meski demikian, Jakarta tetap menjadi tempat dikumandangkannya deklarasi kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 1945, setelah penindasan selama 3 abad oleh bangsa kolonial.

 Kini kota Jakarta menjelma menjadi Provinsi DKI Jakarta yang terbagi atas 5 wilayah Kota administrasi dan 1 Kabupaten administratif, yaitu Kota administrasi Jakarta Pusat, Jakarta Utara, Jakarta Timur, dan Jakarta Selatan, serta Kabupaten administratif Kepulauan Seribu yang terletak di sebelah utara pelabuhan Jakarta. Kota Jakarta juga dilintasi oleh 13 buah sungai, dengan Sungai Ciliwung sebagai yang terbesar.

Untuk yang suka kuliner nih. Jakarta ada beraneka makanan khas misalnya soto betawi, gado-gado, kerak telor, dll. Dan banyak rekreasi terkenal juga di Jakarta, ada ancol, dufan, pulau seribu, taman mini dll.




Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris

Pendidikan Bahasa Inggris menurut saya jurusan yang menarik untuk masa depan,  dan saya ingin meneruskan kemampuan saya di jurusan ini, kebetulan saya udah punya basic juga, mungkin jika dilanjutkan akan lebih baik yah untuk kedepannya saya nanti. Guru adalah cita-cita saya, makanya saya ambil pendidikan, soalnya meurut saya guru itu pekerjaan mulia, ngajar mengajar itu termasuk kesukaan saya, apalagi mengajarkan orang lain suatu hal yang baru misalnya. Dan Bahasa Inggris juga bahasa internasional, dan menurut saya itu sangat penting untuk bisa Bahasa Inggris, cari kerja juga bisa lebih mudah dan kita bisa bekerja diluar negri misalnya, jika bercita-cita jadi orang internasional.

Biasanya sih, jurusan bahasa Inggris dianggap tidak sekeren jurusan lain, misalnya Teknik, Matematika, Ilmu Pengetahuan atau Programmer.  Tetapi kadang ada juga lulusan bahasa Inggris yang tampil sebagai petinggi bisnis yang sukses. Perlu juga diingat, di jurusan bahasa Inggris kita juga diajari banyak hal bermanfaat yang lain selain cuma membaca dan menulis dalam bahasa Inggris. Saya pun bukan cuma ingin menjadi guru loh, tapi juga ingin menjadi kepala sekolah, dan yang punya sekolah klo bisa haha, amiiiinn.

Guru Bahasa Inggris sendiri sekarang lagi di cari-cari un tuk SD, SMP, SMA, supaya apa? Supaya pemuda pemudi Indonesia lebih pintar lagi bahasa Inggrisnya. Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris menghasilkan Sarjana Pendidikan Bahasa Inggris yang profesional yang mampu mengajar Bahasa Inggris sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.

Tujuannya:
  • Memiliki kemampuan membuat program pengajaran Bahasa Inggris berbasis komputer.
  • Mempunyai keahlian dalam bidang:
    • Translation (penerjemahan) untuk bekerja sebagai translator atau interpreter.
    • English for Specific Purposes untuk mengajar atau bekerja dalam bidang business, banking, export/import, dsb.
  • Mempunyai kemampuan mengajar
    • Bahasa Inggris pada anak-anak (Teaching English to Young Learners)
    • Math dan Science dalam Bahasa Inggris untuk anak-anak.